UJI AKTIVITAS ANTIMIKROBA EKSTRAK ETANOL DAUN KARUK (Piper sarmentosum Roxb.) TERHADAP Streptococcus mutans DAN Candida albicans
DOI:
https://doi.org/10.26874/kjif.v5i1.87Abstrak
ABSTRAK
Penggunaan antibiotik dengan intensitas yang relatif tinggi menimbulkan berbagai permasalahan dan merupakan ancaman global bagi kesehatan terutama resistensi bakteri terhadap antibiotik. Indonesia yang kaya akan keanekaragaman hayati, menjadi potensi besar bagi pengembangan obat-obatan dari tanaman, termasuk tanaman yang berkhasiat sebagai antimikroba. Salah satu tanaman tersebut adalah karuk (Piper sarmentosum Roxb.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antimikroba dari ekstrak etanol daun karuk (Piper sarmentosum Roxb.) terhadap Streptococcus mutans dan Candida  albicans. Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96%. Pengujian aktivitas antimikroba menggunakan metode difusi agar perforasi dan metode mikrodilusi. Hasil menunjukkan dari 3 konsentrasi ekstrak uji, konsentrasi ekstrak etanol daun karuk 80% menghasilkan diameter hambat terbesar terhadap Streptococcus mutans dan Candida albicans yaitu 19,87 mm dan 15,13 mm. Konsentrasi hambat minimum (KHM) ekstrak etanol daun karuk terhadap Streptococcus mutans sebesar 4096 µg/mL, sedangkan KHM tetrasiklin sebesar 256 µg/mL. Nilai KHM ekstrak etanol daun karuk terhadap Candida albicans sebesar 4096 µg/mL, sedangkan KHM ketokonazol sebesar 100 µg/mL.
Kata kunci : Antimikroba, Daun Karuk (Piper sarmentosum Roxb.), Streptococcus mutans, Candida albicans
ABSTRACT
 The use of antibiotics with relatively high intensity raises variety of problems and is a global threat to health, especially of bacterial resistance to antibiotics. Indonesia is rich in biodiversity, being a huge potential for development of medicines from plants, including plants that are useful as antimicrobials. One of that plants is karuk (Piper sarmentosum Roxb.). The aim of this research was to study antimicrobial activity of ethanolic extract from karuk leaf against Streptococcus mutans dan Candida albicans. Extraction was done by maceration method using ethanol 96% as solvent. Antimicrobial activity test was done by agar diffusion method and microdilution method. The result showed that among 3 concentration of testesd extract, extract concentrations 80% produce the biggest inhibition diameter 19,87 mm and 15,13 mm. The minimum inhibitory concentration (MIC) of ethanolic extract from karuk leaf against Streptococcus mutans was 4096 µg/mL, while MIC of tetracycline was 8 µg/mL. MIC value of ethanolic extract from karuk leaf against Candida albicans was 4096 µg/mL, while MIC of ketokonazole was 100 µg/mL.
 Keywords : Antimicrobial, Karuk Leaf (Piper sarmentosum Roxb.), Streptococcus mutans, Candida albicans
Referensi
Bayarski, Y. Antibiotics and Their Types, Uses and Side Effects. Dari : http://hamiltoncountypreppers.org/. Diakses 12 Februari 2016.
Chian, Lee K. Natural History Museum. Piper sarmentosum Roxb. Dari : http://lkcnhm.nus.edu.sg/dna/organisms/details/347. Diakses 14 Februari 2016.
CLSI. 2014. Performance Standards for Antimicrobial Susceptibility Testing; Twenty-Fourth Informational Supplement. CLSI document M100-S24 [ISBN 1-56238-898-3]. CLSI, Wayne, Pennsylvania, USA. pp. 98.
Jorgensen, J.H., Ferraro, M.J. 2009. Antimicrobial Susceptibility Testing: A Review of General Principles and Contemporary Practices, Clinical Infectious Disease, 49 : 1749-55.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2011. Pedoman Umum Penggunaan Antibiotik. Jakarta.
Metwalli, Khalid H., Khan, Shariq A., Krom, Bastiaan P., Jabra-Rizk, Mary A. 2013. Streptococcus mutans, Candida albicans, and the Human Mouth: A Sticky Situation, PLOS Pathogens, 9 (10).
NCCLS. 2002. Reference Method for Broth Dilution Antifungal Susceptibility Testing of Yeasts; Approved Standard – Second Edition. NCCLS document M27-A2 [ISBN 1-56238-469-4]. NCCLS, Wayne, Pennsylvania, USA.
Rukayadi, Y., Hwang, J.K. 2007. In Vitro Antimycotic Activity of Xanthorrhizol Isolated from Curcuma xanthorrhiza Roxb. Against Opportunistic Filamentous Fungi, Phyrother. Res., 21 : 434-438.
Santos, D.A., Barros, M.E.S., Hamdan, J.S. 2006. Established a Method of Inoculum Preparation for Susceptibility Testing of Trichophyton rubrum and Trichophyton mentagrophytes, J. Clin Microbiol., 44 : 98-101.
Shinta. 2002. Isolasi dan Identifikasi Senyawa Aktif Antimikroba dari Daun Tumbuhan Piper sarmentosum Roxb. Ex Hunter. Tesis, Bandung : Program Magister Kimia Institut Teknologi Bandung.
Suwandri, H. D. 2006. Isolasi dan Identifikasi Senyawa Kimia Serta Uji Aktivitas Anticandidiasis Serbuk Daun Sirih Duduk (Piper sarmentosum Roxb. Ex Hunter), Molekul, 1 (1): 19 – 23..
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Penulis yang menerbitkan artikel pada jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Penulis memberikan hak cipta dan jaminan atas artikel sebagai publikasi pertama, yang memberikan kesempatan pada orang lain untuk membagi artikel dibawah lisensi Creative Commons Attribution License
- Penulis dapat melakukan perubahan dan menambahkan untuk pendistribusian artikel yang terpublikasi secara non eksklusif (misalnya, mempostingnya ke repositori institusional atau mempublikasikannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan publikasi awal dalam jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting pekerjaan mereka secara online (misalnya, di repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengajuan, karena dapat mengarah pada pertukaran produktif, serta kutipan pekerjaan sebelumnya dan lebih besar yang diterbitkan (Lihat The Effect of Open Access).